header pta Baru

PA Pangkalan Bun Ikuti Acara Launching Aplikasi SIMTEPA dan Aplikasi Access CCTV Online (ACO) Secara Daring

Written by PA Pangkalan Bun on . Posted in Pangkalan Bun

Written by PA Pangkalan Bun on . Hits: 372Posted in Pangkalan Bun

PA Pangkalan Bun Ikuti Acara Launching Aplikasi SIMTEPA dan Aplikasi Access CCTV Online (ACO) Secara Daring 

Pangkalan Bun, 13 Maret 2022 - Bertempat di ruang media center Pengadilan Agama Pangkalan Bun pukul 19.00 WIB Wakil Ketua, Hakim didampingi oleh Sekretaris dan seluruh Aparatur PA Pangkalan Bun mengadiri Acara Launching Aplikasi SIMTEPA (Sistem Informasi Tenaga Teknis Peradilan Agama) dan Aplikasi Access CCTV Online (ACO) secara virtual melalui Zoom Meeting. Selain Acara Launching Aplikasi juga dilakukan acara penyerahan penghargaan bagi satuan kerja berprestasi serta pembinaan oleh Ketua Mahkamah Agung RI.

Acara kali ini dilaksanakan secara live dari Haris Hotel Convention Surabaya, dihadiri oleh YM. Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. Syarifuddin, SH, MH, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Dr. Andi Samsan Nganro, SH, MH, Wakil Ketua Mahakmah Agung Bidang Non Yudisial Dr. H. Sunarto, SH, MH Ketua Kamar Agama Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. Amran Suadi, SH, MH, Ketua Kamar Tata Usaha, Ketua Kamar Pidana, Ketua Kamar Perdata, Ketua Kamar Pembinaan, Ketua Kamar Pengawasan, Hakim Agung Kamar Agama, juga dihadiri oleh Perwakilan MURI, Panitera MARI, Sekretaris MARI, Pejabat Eselon I dan II dilingkungan MARI serta Ketua, Panitera dan Sekretaris PTA Se-Indonesia dan Mahkamah Syar’iyah Aceh. Acara tersebuit juga dihadiri secara daring Ketua Mahkamah Agung Sudan, Sekjen MA Maroko, Ketua Pengarah Jabatan Kehakiman Malaysia, Al-Imam Ibu Suud Saudi Arabia, Family Court Australia, Direktur LIPIA serta PTA dan PA Se-Indonesia.

Adapun 2 Aplikasi Unggulan Badilag yang resmi diluncurkan yaitu Aplikasi SIMTEPA (Sistem Informasi Tenaga Teknis Peradilan Agama) yang merupakan inovasi terbaru dari Badilag sebagai aplikasi pendukung SIKEP MARI untuk memenuhi kebutuhan Badilag dalam data promosi dan mutasi dilingkungan Badilag, dengan adanya SIMTEPA dalam 2 hari SK mutasi dan promosi dapat diterima oleh pegawai setelah adanya hasil TPM. Aplikasi selanjutnya yang di luncurkan yakni Aplikasi ACO, semula access CCTV dilingkungan Pengadilan Agama ada 5 titik saat ini menjadi 9 titik. ACO adalah sebagai aplikasi pengawasan dilingkungan Peradilan Agama. Dengan ACO Badilag dapat melakukan pengawasan secara intensif dan massif dapat kepada PA se-Indonesia. Dengan adanya ACO di 441 satker PA se-Indonesia menjadi 4.000 titik, Mahkamah Agung dianugerahi Penghargaan dari MURI sebagai Lembaga Yudikatif dengan CCTV terbanyak. Selain itu, untuk mendorong Kinerja Pengadilan Agama Badilag memberikan penghargaan untuk Pengadilan Agama melalui pelaksanaan APM, SIPP, mediasi, e-Couert, laporan Tri wulan, mediasi, SIPP, e-Court. (Tim PA Pbun)

WhatsApp Image 2022 03 13 at 20.00.18

WhatsApp Image 2022 03 13 at 20.00.19

WhatsApp Image 2022 03 14 at 09.13.24

WhatsApp Image 2022 03 14 at 09.13.56

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media