header pta Baru

Semangat Berkebun di hari Jum’at PA Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 429Posted in Pulang Pisau

Semangat Berkebun di hari Jum’at PA Pulang Pisau

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritaberkebun 1.jpg

Setelah mendapatkan kesan positif dari Yang Mulia Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Palangkaraya Bapak Dr. H. Samparaja, S.H. M.H. pada saat Inspeksi Mendadak/Sidak pada tanggal 4 Januari 2021 lalu dimana beliau merasakan comfortable atau merasa nyaman saat menginjakkan kaki di Pengadilan Agama Pulang Pisau, juga mendapatkan pujian dari Ibu Sekretaris PTA Hj. Laila Istiadah, S.Ag. bahwa di gedung dengan status pinjaman dari Pemda dan dengan ukuran yang sangat kecil saja aparatur PA Pulang Pisau mampu menerapkan budaya 5R, (ringkas, rapi, rawat, resik  dan rajin) apalagi jika nanti menempati gedung kantor yang baru, kini Pengadilan Agama Pulang Pisau makin bersemangat dalam menjaga kebersihan dan keindahan baik didalam maupun diluar kantor.

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritaberkebun 2.jpg

Di hari Jum’at, tanggal 8 Januari 2021 para Pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau kembali melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan pekarangan kantor sekaligus berkebun. Karena Pengadilan Agama Pulang Pisau memiliki banyak tanaman hias. Sehingga tanaman hias tersebut memerlukan perawatan berupa mengganti media tanam dan memisahkan anakan tanaman yang masih kecil ke pot-pot baru. Dalam kegiatan berkebun ini Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau, Bapak Erpan, S.H.,M.H ikut berpartisipasi aktif dengan pegawai yang lain dengan memangkas tanaman yang kurang rapi dan membersihkan dahan-dahan yang telah kering. Karena salah satu kegemaran/hobi beliau adalah berkebun. 

Dengan kondisi kantor yang bersih/resik, diharapkan memberikan rasa nyaman bagi siapa saja yang berkunjung baik untuk berperkara atau kepentingan lainnya. Juga membuat para Pegawai yang bekerja semakin semangat dalam bekerja dan meningkatkan kinerjanya. Sehingga di tahun 2021 ini Pengadilan Agama Pulang Pisau semakin berprestasi dari tahun-tahun sebelumnya. 

(yewtree/Tim-Red) 

 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media