header pta Baru

Panitera Yang Religius Serta Maniak Tenis Pengadilan Agama Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 403Posted in Pulang Pisau

Panitera Yang Religius Serta Maniak Tenis Pengadilan Agama Pulang Pisau

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritasisi lain sidik.jpg

Panitera Pengadilan Agama Pulang Pisau yang satu ini memanglah orang yang relegius serta maniak Tenis dan penyayang sama keluarga beliau adalah H.Muhammad Siddik, S.H kelahiran Kota Baru, 17 Maret 1971 silam. Sejak duduk di bangku sekolah sekolah dasar beliau memang menyukai berbagai olahraga di samping itu beliau juga tidak lupa menjalankan sholat 5 waktu dan mengaji di waktu luang sehingga tidak heran dan tidak diragukan lagi kerelegiusan beliau di Pengadilan Agama Pulang Pisau menjadikan contoh serta panutan bagi teman serta bawahan. Bahkan dibalik pekerjaan beliau yang sibuk sebagai Panitera di sela-sela sedang duduk santai beliau juga menyempatkan membaca surah surah-surah pendek dari Alqur;an.

Pak Sidik ialah Panggilan yang kerap disapa bagi dirinya di Pengadilan Agama Pulang Pisau. Setiap Sabtu dan minggu pagi beliau juga menyempatkan bermain tenis di PTA Palangka Raya. Bahkan tenis sepertinya sudah menjadi olahraga wajib baginya. Sejak di Pengadilan Agama Pulang Pisau beliau juga ikut olahraga lainnya seperti tenis Meja serta jalan santai di pagi Jum’at. Beliau juga dikenal orang dengan berpakaian yang sangat rapi serta nyentrik dalam setiap penampilan.

Menurut beliau, menjaga penampilan dan kebersihan itu sangatlah penting karena kebersihan sebagian dari iman sebagaimana Sabda Rasulullah SAW yang kalimatnya sudah begitu melekat dalam kehidupan umat Islam. Memang, dalam agama Islam sendiri ada standar higenitas (kesehatan) yang tinggi yang harus diwujudkan secara nyata dalam keseharian. Jadi dengan berpakaian rapi dan bersih, selain sedap dipandang mata juga merupakan perwujudan dari iman setiap insan yang beriman, ujar Beliau kepada Tim Redaksi PA Pulang Pisau.

(Tsr/Tim-Red)  

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media