header pta Baru

PA Pulang Pisau Raih Penyerapan Tertinggi Realisasi Anggaran Triwulan II

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 534Posted in Pulang Pisau

PA Pulang Pisau Raih Penyerapan Tertinggi Realisasi Anggaran Triwulan II

220

Berdasarkan surat Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya tertanggal 08/07/2020 mengenai Monitoring Kinerja Bagian Kesekretariatan PA Se Kalimantan Tengah Triwulan II TA. 2020, PA Pulang Pisau patut berbangga dengan berhasilnya mendapatkan peringkat I Realisasi Penyerapan Anggaran Triwulan II dengan jumlah penyerapan (52,15)%. Hal ini menunjukkan walaupun PA Pulang Pisau PA belum genap 2 tahun dan saat ini sedang pandemi covid 19, namun hal tersebut tidak membuat penyerapan anggaran di PA Pulang Pisau menjadi tidak maksimal dikarenakan kerjasama seluruh aparatur PA Pulang Pisau terutama bagian Kesekretariatan.

Sekretaris PA Pulang Pisau, Yondri Harta, S.E. mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang dilakukan jajarannya. Hasil ini menjadi suatu kebanggaan yang dicapai oleh bidang kesekretariatan berdasarkan jerih payah dan usaha bersama antara pimpinan dan jajaran sehingga membuahkan hasil dengan tercapainya penyerapan tertinggi realisasi anggaran Triwulan II se Kalimantan Tengah. Dengan mendapatkan penghargaan tersebut, beliau memberikan apresiasi kepada jajarannya dan memotivasi agar ke depannya bidang kesekretariatan lebih giat dan bersemangat lagi dalam menjalankan semua tugas yang ada supaya bisa mempertahakan penghargaan yang telah didapat ini untuk kedepannya.

Sri Roslinda, S.Ag., M.H., Ketua PA Pulang Pisau juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh aparatur PA Pulang Pisau terutama bidang Kesekretariatan atas capaian kinerja tersebut. Semoga dengan diraihnya penghargaan ini akan menambah semangat kinerja dan memotivasi Bagian Kesekretariatan untuk bekerja secara maksimal dan mencurahkan kemampuan terbaiknya untuk kemajuan PA Pulang Pisau yang tercinta, harap istri dari Ketua PA Kuala Kurun ini.

(Mr. A/ Tim Red)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media