header pta Baru

158. Terus berpikir Kreatif , Kembangkan dan berinovasi

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 522Posted in Muara Teweh

Terus berpikir Kreatif , Kembangkan dan berinovasi

 

Muara Teweh | Pa-muarateweh.go.id

Jalannya suatu satker perlu adanya diskusi dan selalu memberikan kritik serta saran untuk kemajuan satker. Diadakan setiap minggu rapat membantu memberikan wadah untuk saling memberikan saran dari seluruh pegawai untuk memperbaiki jalannya kegiatan rumah tangga di Kantor. Begitu halnya di Pengadilan Agama Muara Teweh. Selasa, 15 Maret 2022 Pengadilan Agama Muara Teweh mengadakan Rapat yang mana agendanya yaitu Pembinaan dari Ketua PA Muara Teweh, Review SOP dilanjutkan dengan Monitoring dan evaluasi Zona Integritas dan terakhir Pemilihan Agen Perubahan.

Pada Agenda Pembinaan Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh, Mulyadi, Lc., M.H.I menyampaikan untuk rapat review SOP kali ini agar lebih diperhatikan pada isi SOP maupun disesuaikan dengan peraturan-peraturan terbaru serta hal-hal yang baru pada satker Pengadilan Agama Muara Teweh. Ketua juga menyampaikan bahwa inovasi-inovasi yang dimiliki bisa terus dikembangkan untuk lebih baik dan memudahkan beberapa kegiatan khususnya pada Inovasi yang sudah ada dan berjalan, juga terus tingkatkan ide kreatif dalam pembuatan inovasi terbaru yang mana nantinya untuk kemajuan satker itu sendiri. “Kalau ada ide jangan malu untuk disampaikan, kita sama-sama membantu, karna setia orang itu kan punya kelebihan masing-masing, jadi kalau punya ide Aplikasi tapi tidak punya basic membuat aplikasi bisa dibantu oleh teman-teman yang mungkin bisa membantu”ujar Ketua.

Langkah demi langkah proses pelaksanaan menuju Pengadilan Agama Muara Teweh Zona Integritas menjadi satker WBK ( wilayah Bebas Korupsi) juga tidak luput dari setiap kegiatan rapat untuk sekarang ini, PA Muara Teweh rutin melaksanakan monitoring dan evaluasi Zona Integritas. Dalam Monev ini Koordinator ZI H. Khoirul Huda, S.Ag, SH., MH menanyakan pada setiap Area perkembangan masing-masing koordinator setiap area, progres sudah sampai mana, agar nantinya bisa saling ditindak lanjuti dan mengingatkan.

Diakhir dilaksanakan pembaharuan Agen perubahan yang mana dikarenakan salah satunya Agen perubahan sebelumnya melaksanakan mutasi. Dari dasar inilah PA Muara Teweh melaksanakan kembali pemilihan agen perubahan. (aes)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media