header pta Baru

Pelantikan Ramdani Fahyudin, S.H.I. sebagai Wakil Ketua PA Kuala Pembuang

Written by PA Kuala Pembuang on . Posted in Kuala Pembuang

Written by PA Kuala Pembuang on . Hits: 118Posted in Kuala Pembuang

Pelantikan Ramdani Fahyudin, S.H.I. sebagai Wakil Ketua PA Kuala Pembuang

waka 1 min

Gambar: Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Ramdani Fahyudin, S.H.I.
sebagai Wakil Ketua PA Kuala Pembuang (26/09/2023)

Kuala Pembuang | pa-kualapembuang.go.id
Kuala Pembuang, 26 September 2023 – Dalam momen kehikmatan dan kebersamaan keluarga besar PA Kuala Pembuang menyambut pelantikan Ramdani Fahyudin, S.H.I., sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang. Pelantikan yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang, Achmad Faroby, S.H.I., M.H.I., dihadiri oleh segenap keluarga besar Pengadilan Agama Kuala Pembuang, serta Ketua dan anggota Dharmayukti Karini.

Ramdani Fahyudin yang sebelumnya menjabat sebagai hakim pada Pengadilan Agama Banyumas Kelas 1B, memasuki babak baru dalam kariernya dengan pelantikan ini. Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang menyampaikan selamat datang dan selamat bersinergi kepada WKPA yang baru. Beliau menyatakan keyakinannya bahwa Ramdani Fahyudin sebagai WKPA yang baru akan dapat berbagi pengalaman, dedikasi dan membawa semangat baru dalam memajukan Pengadilan Agama Kuala Pembuang.

Pelantikan ini merupakan momen penting dalam perjalanan Pengadilan Agama Kuala Pembuang. Dengan bergabungnya Ramdani Fahyudin, S.H.I., sebagai WKPA, diharapkan akan ada sinergi yang lebih kuat dalam menjalankan tugas dan pelayanan hukum kepada masyarakat. Pengalaman beliau sebagai seorang hakim yang pernah bertugas di Pengadilan Agama kelas 1B akan menjadi aset berharga dalam menghadapi berbagai tantangan hukum di masa depan.

waka 2 min

Gambar: Ramdani Fahyudin, S.H.I. bersama istri saat menyampaikan sambutan perkenalan

Dalam sambutan perkenalannya, Ramdani mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia berjanji untuk bekerja serta berkolaborasi dengan seluruh tim Pengadilan Agama Kuala Pembuang dalam upaya menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang.

waka 3

Gambar: Kelurga besar PA Kuala pembuang dalam acara pelantikan WKPA

Sebagai bagian dari keluarga besar Pengadilan Agama Kuala Pembuang, pelantikan ini tidak hanya menjadi momen bersejarah, tetapi juga menjadi langkah positif dalam memperkuat pelayanan peradilan di wilayah ini. Semangat untuk terus bekerja demi keadilan dan kemajuan hukum diharapkan akan senantiasa memandu langkah-langkah Pengadilan Agama Kuala Pembuang di masa depan. (Redaksi/BW)

 
 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media