header pta Baru

Ketua PA Pulang Pisau Ucapkan Selamat Kepada Dr. H. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H.

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Posted in Pulang Pisau

Written by ILHAM NINO GARDIOLA on . Hits: 702Posted in Pulang Pisau

Ketua PA Pulang Pisau Ucapkan Selamat Kepada Dr. H. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H. 

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritapak andi.jpg

Dr. H. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H. adalah hakim agung karier yang juga merupakan Humas Mahkamah Agung R.I. Beliau menjadi hakim agung sejak tahun 2013 setelah melalui seleksi Komisi Yudisial (KY) dan disetujui DPR. Posisi yang kini diduduki Beliau merupakan posisi yang sebelumnya diisi oleh Ketua Mahkamah Agung Dr. Muhammad Syarifuddin, S.H., M.H. sebelum Beliau meninggalkan posisi sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial pada bulan April 2020. 

Dr. H. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H. terpilih menjadi Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) bidang Yudisial setelah mendapatkan 20 suara dalam sidang paripurna pemilihan Wakil Ketua MA Bidang Yudisial pada Rabu (20/1/2021) kemarin. Beliau mengalahkan 2 calon lainnya di pemilihan putaran kedua. Berdasarkan hasil rekapitulasi suara, Beliau meraih 20 suara, Dr. H. Zahrul Rabain, SH., M.H. 17 suara dan Dr. H. Amran Suadi, S.H.,M.H.,M.M. memperoleh 3 suara. Satu suara dinyatakan tidak sah karena tidak dicontreng sebagaimana ketentuan yang tertuang dalam tata tertib pemilihan. Pemilihan Wakil Ketua MA bidang Yudisial ini disiarkan secara daring melalui siaran langsung akun YouTube Mahkamah Agung Republik Indonesia.

Meskipun terdapat perubahan dalam tata cara pemilihan Wakil Ketua MA bidang Yudisial karena adanya pandemi covid 19 namun hal tersebut tidak menjadi penghalang dalam pemilihan. Proses pemilihan dianggap sah karena masih mengacu sesuai ketentuan Pasal 9 ayat 1 Lampiran Keputusan Ketua Mahkamah Agung Nomor 9/KMA/SK/I/2021 tentang Tata Tertib Pemilihan Wakil Ketua Mahkamah Agung bidang Yudisial. 

Usai terpilih, Pak Andi panggilan akrabnya memastikan akan memegang teguh jabatan yang kini diembannya. "Dengan terpilihnya saya, bukan berarti saya yang terbaik di antara para yang mulia, namun itulah mekanisme sebuah pemilihan, bahwa harus ada pilihan. Saya rasa bahwa pemilihan yang jatuh kepada saya adalah memberikan suatu amanah dan tanggung jawab yang besar," kata Beliau dalam sambutannya.

Atas terpilihnya Beliau  sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Ketua PA Pulang Pisau, Erpan, S.H., M.H, mengucapkan selamat, “semoga Beliau dapat membawa Mahkamah Agung semakin jaya, sukses dan disegani oleh seluruh masyarakat Indonesia,” kata Erpan.

(Tim-Red)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media