header pta Baru

Gerakan Jumat Bersih di Pengadilan Agama Pulang Pisau

Written by PA Pulang Pisau on . Posted in Pulang Pisau

Written by PA Pulang Pisau on . Hits: 116Posted in Pulang Pisau

Gerakan Jumat Bersih di Pengadilan Agama Pulang Pisau

 127

Pulang Pisau pa-pulangpisau.go.id 

Jumat (15 September 2023), Seluruh Keluarga Besar Pengadilan Agama Pulang Pisau, menjalankan kegiatan bergotong royong membersihkan lingkungan kantor. Pelaksanaan kegiatan ini dimulai dari pukul 07.00 sampai dengan selesai. Kegiatan ini sebagai bentuk wujud kebersihan sebagian dari iman dan untuk menjaga agar lingkungan Pengadilan Agama Pulang Pisau bersih, indah dan nyaman. Gerakan Jumat Bersih berupa kegiatan seperti menyapu, memotong rumput, membersihkan kaca dan berbagai hal bersih–bersih lainnya.

Gerakan jumat bersih dan sehat ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran seluruh pegawai akan pentingnya budaya hidup bersih dan sehat. Dengan terciptanya lingkungan kantor yang bersih dan sehat, diharapkan seluruh kegiatan perkantoran akan dapat berjalan dengan nyaman dan kondusif, sehingga kinerja seluruh pegawai akan meningkat.

128

Kegiatan jumat bersih dilakukan dengan penuh tanggungjawab dan berlangsung dengan suasana ceria serta penuh semangat, seluruh pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau saling bersinergi dan berkontribusi untuk membersihkan setiap sudut dan area Pengadilan Agama Pulang Pisau, hal ini dilakukan guna menanggulangi area yang beresiko menjadi sarang nyamuk yang bisa menjadi sumber penyakit. Dengan lingkungan yang bersih maka akan terjaga pula kesehatan di lingkungan Pengadilan Agama Pulang Pisau.

129

Selain untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan nyaman kegiatan ini dilakukan untuk memupuk kerjasama dan rasa kekeluargaan di lingkungan Pengadilan Agama Pulang Pisau. Diharapkan dengan bersihnya lingkungan Pengadilan Agama Pulang Pisau akan memberikan kenyamanan dalam pelaksanaan tugas pegawai serta kenyamanan kepada masyarakat pencari keadilan.

“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya), NV/Timred”.

 
 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media