header pta Baru

DONOR DARAH PEGAWAI PA NANGA BULIK PADA LAUNCHING UTDRS LAMANDAU

Written by Edi on . Posted in Nanga Bulik

Written by Edi on . Hits: 1013Posted in Nanga Bulik

DONOR DARAH PEGAWAI PA NANGA BULIK PADA LAUNCHING UTDRS LAMANDAU

Senin (26 Oktober 2020), Pegawai Pengadilan Agama Nanga Bulik,  mengikuti  Launching Pelayanan Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Lamandau.

Dalam acara tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Lamandau H. HENDRA LESMANA dan dihadiri oleh Wakil Bupati Lamandau RIKO PORWANTO, S.STP, Direktur RSUD Lamandau dr. NING AGUSTINA, MM, Sekda Kab. Lamandau M. IRWANSYAH, SP., MP, tenaga medis dari PMI Kab. Lamandau dan peserta donor darah.

Pada kesempatan tersebut Bupati Lamandau menyampaikan bahwa Selaku kepala daerah, Bupati Lamandau, H. Hendra Lesmana berkomitmen kuat untuk meningkatkan pelayanan publik, khususnya di bidang kesehatan maka dengan adanya UTDRS Lamandau tersebut sangat membantu mengingat saat ini setiap melakukan donor darah hanya di PMI Kobar dan saat ini sudah tersedia layanan UTDRS yang mana harapan kedepan dapat tersedianya stock darah di RSUD Lamandau.

"Peresmian UTDRS ini menjadi bentuk komitmen kita melalui RSUD untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat", kata Bupati Lamandau

Beliau menjelaskan bahwa pemerintah daerah akan terus berupaya untuk mewujudkan RSUD Lamandau menjadi rumah sakit idaman bagi masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan.

"Akses pelayanan yang baik dan kelengkapan rumah sakit menjadi komitmen kita untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di rumah sakit kita ini. Insyaallah mulai tahun 2021 peningkatan infrastruktur akan kita laksanakan, dengan harapan kedepan RSUD Lamandau akan semakin baik," ujarnya.

 

Direktur RSUD Lamandau menyampaikan bahwa pelaksanaan donor darah akan dilakukan secara rutin bagi masyarakat yang akan mendonorkan darah dan UTDRS akan selalu terbuka 1x24 jam, yang mana sebelumnya RSUD bekerjasama dengan PMI Kobar untuk memenuhi kebutuhan RSUD Lamandau namun selama pandemi Covid-19 mengalami kekurangan stock darah.

Usai meresmikan UTDRS, Bupati, Wakil Bupati dan Sekda mendaftarkan diri menjadi pendonor,

 

"Harapan kita, dengan UTDRS ini dapat memenuhi kebutuhan darah bagi pelayanan kesehatan di RSUD Lamandau," kata Bupati

Pegawai Pengadilan Agama Nanga Bulik yang menghadiri dan menjadi pendonor adalah Abu Mansur, S.H, Muhammad Sulaiman, S.H, Tommy Ashar, S.I.P., Muhammad Hudri, A.Md, Tri Mufti, S.Kom.

{Setda Lamandau/Blood Foundation/Tim TI-MSQ}

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media