header pta Baru

KPTA Kalimantan Tengah Lakukan Pembinaan dan Audit Internal di PA Kasongan

Written by Edi on . Posted in Kasongan

Written by Edi on . Hits: 872Posted in Kasongan

KPTA Kalimantan Tengah Lakukan Pembinaan dan Audit Internal di PA Kasongan

78a

(Kamis, 30 Juli 2020/ 09 Dzulhijjah 1441 H) Pada Hari Rabu tanggal 29 Juli 2020 pukul 09.00 WIB Pengadilan Agama Kasongan dikunjungi Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Tengah Bapak Drs. H. Samparaja, SH., MH bersama Panitera Bapak Drs. M. Sidiq, MH., dan Pelaksana Sub Bagian Kepegawaain Ibu Puji Rahayu, SH.

Ketika tiba di Pengadilan Agama Kasongan Rombongan KPTA Kalimantan Tengah disambut langsung oleh Ketua, Panitera, Sekretaris dan Seluruh Pegawai PA Kasongan dengan suka cita. Sebelum melakukan Pembinaan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Tengah beserta rombongan melihat-lihat Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Pojok E-Courd, Ruang Sidang seluruh Ruang Kerja serta Layanan Publik Lainnya.  

Setelah KPTA dan rombongan selesai melihat-lihat keadaan kantor Pengadilan Agama Kasongan, pada pukul 14.30 WIB dilanjutkan dengan Pembinaan kepada seluruh Pegawai Pengadilan Agama Kasongan. Pembinaan dilaksanakan diruang Sidang PA Kasongan yang dipandu langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Kasongan Bapak M. Amir Syarifuddin, SHI., MHI., dalam pembukaannya Ketua PA Kasongan mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak KPTA Palangka Raya berserta rombongan di PA Kasongan selain untuk Pembinaan kedatangan KPTA berserta rombongan kali ini juga untuk melaksanakan audit internal kepada Ketua PA Kasongan yang mendapatkan TPM mutasi ke PA Jombang Kelas IB.

KPTA Kalimantan Tengah menyampaikan poin penting dalam arahannya terutama tentang tugas dan fungsi seorang Pegawai dari Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional/Struktural sampai staf pelaksana. Dimana beliau mengatakan bahwa Pengadilan mempunyai tugas pelayanan secara internal dan eksternal dimana tugas-tugas tersebut di emban oleh masing-masing orang yang saling bersinergi untuk memberikan pelayanan prima terhadap masyrakat pencari keadilan.

78b

Selain memberikan pengarahan beliau juga mengadakan sesi tanya jawab kepada para Hakim dan Pejabat Kepaniteraan maupun Kesekretariatan tentang pertimbangan hukum dan tindakan apa saja yang dilakukan dalam pengambilan keputusan bagi seorang Hakim dengan memberikan beberapa contoh kasus. Sesi tanya jawab  ini berlangsung seru, setiap Hakim PA Kasongan memberikan pendapat mereka di sertai dengan argumen-argumen yang mendukung pendapat masing-masing. Namun karena waktu yang membatasi sesi tanya jawab akhirnya berakhir tepat pukul 16.00 WIB bersamaan dengan jam pulang kerja. 

Akhirnya acara Pembinaan ditutup oleh Ketua Pengadilan Agama Kasongan dengan sekali lagi mengucapkan terima kasih atas kedatangan KPTA Kalimantan Tengah berserta rombongan, diharapakan kunjungan KPTA ke PA Kasongan dapat memberi semangat bagi seluruh Pegawai demi kemajuan PA Kasongan kearah yang lebih baik lagi. (Rahma)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media