header pta Baru

Idul Adha 1444 H. PA Palangka Raya sembelih 3 ekor Sapi dan 3 ekor Kambing

Written by PA Palangkaraya on . Posted in Palangka Raya

Written by PA Palangkaraya on . Hits: 192Posted in Palangka Raya

www.pa-palangkaraya.go.id | Jum’at, (30/06/2023)

Allah SWT telah mensyariatkan pelaksanaan qurban melalui firman-Nya dalam surah Al Kautsar ayat 1-3 yang artinya: “Sungguh, Kami telah memberimu (Muhammad) nikmat yang banyak. Maka laksanakanlah salat karena Tuhanmu, dan berqurbanlah (sebagai ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah). Sungguh, orang-orang yang membencimu dialah yang terputus (dari rahmat Allah).”

Hari Raya Idul Adha 1444 H./2023 M. Pengadilan Agama Palangka Raya kembali melakukan penyembelihan hewan qurban terdiri dari 3 ekor Sapi dan 3 ekor Kambing. Penyembelihan 3 ekor Sapi dilakukan di Rumah Potong Hewan (RPH) Kalampangan – Palangka Raya dan 3 ekor Kambing dilakukan penyembelihannya di penjual langsung.

5 ekor hewan Qurban tersebut diperoleh dari Hakim/ASN/PPNPN, Mitra Kerja dan Masyarakat lainnya. Hal menarik dari pelaksanaan ibadah Qurban tahun ini dimana terdapat Ketua Pengadilan Agama Pontianak yang baru saja menyelesaikan Ujian Promosi Doktor pada hari Kamis, (22/06/2023) di UIN Banjarmasin ibu Dr. Dra. Hj. Norhayati, M.H. dan Ketua Pengadilan Agama Denpasar Drs. H. Parhanuddin serta Frislyasi, S.H.I. Panitera PA Pangkalan Bun juga ikut andil melaksanakan penyembelihan hewan di Pengadilan Agama Palangka Raya dimana beliau masing-masing pernah menjabat sebagai Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya beberapa waktu yang lalu. Momen kebersamaan, keakraban dan kekeluargan itu rupanya masih kental terasa, sehingga mereka menetapkan niat kembali ikut berqurban di PA Palangka Raya ini.

Daging qurban akan disebar ke beberapa tempat seperti masyarakat disekitar lingkungan Kantor PA Palangka Raya,  Legiun Veteran, Kelompok Tuna Rungu, dan disebar langsung oleh mereka yang berqurban kepada keluarga, tetangga masing-masing.

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media