header pta Baru

Sidang di Luar Gedung Pengadilan Agama Nanga Bulik, Dekatkan Layanan Kepada Masyarakat

Written by PA Nanga Bulik on . Posted in Nanga Bulik

Written by PA Nanga Bulik on . Hits: 119Posted in Nanga Bulik

Nanga Bulik – 10 Juli 2023, Diawal bulan Juli ini menjadi kesempatan bagi Pengadilan Agama Nanga Bulik untuk lebih memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Lamandau melaksanakan Sidang di Luar Gedung. Pengadilan Agama Nanga Bulik kembali mengadakan Sidang di Luar Gedung pada Senin, 10 Juli 2023 bertempat di Kantor KUA Menthobi Raya.

 

 Sidang di Luar Gedung merupakan salah satu upaya meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat karena pada dasarnya setiap orang dari berbagai kalangan berhak untuk mendapatkan hak yang sama di hadapan hukum (equality before the law).

 

Fathur Rahman, S.H.I., M.S.I., selaku Wakil Ketua Pengadilan Agama Nanga Bulik membuka kegiatan Sidang di Luar Gedung. Didampingi oleh Wardatul Baidho, S.H. selaku hakim dan Ahmad Anas Rusyadi, S.H. selaku panitera pengganti beserta tim administrasi dan verifikasi, dalam kegiatan ini melaksanakan sidang sebanyak 4 perkara.

 

Setiap masyarakat berhak mendapatkan pengakuan hukum tanpa diskriminasi, namun kenyataannya sebagian masyarakat menghadapi hambatan berupa jarak yang jauh dari Kantor Pengadilan Agama Nanga Bulik.

 

Oleh karena itu, tujuan utama pelaksanaan Sidang di Luar Gedung ini adalah untuk mengimplementasikan asas peradilan sederhana, cepat dan biaya ringan sehingga diharapkan bermanfaat dan tepat sasaran bagi masyarakat yang berlokasi jauh dari kantor Pengadilan Agama Nanga Bulik. IT/TITA

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media