Badan Pengawas Mahkamah Agung RI Laksanakan Pengawasan Reguler Di Pengadilan Agama Kuala Kurun
Badan Pengawas Mahkamah Agung RI Laksanakan Pengawasan Reguler Di Pengadilan Agama Kuala Kurun
Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id
Kuala Kurun, 26 April 2024 – Badan Pengawas Mahkamah Agung RI melaksanakan pengawasan regular terkait administrasi di Pengadilan Agama Kuala Kurun dengan tim pemeriksa Drs. H. Mohammad Yamin, S.H., M.H., Roedy Suharso, S.H., M.H., Tri Mulyanto, S.H., Muhammad Adzkiya, S.E., M.Acc., CA dan Arga Kurniawan, S.H.
Pelaksanaan pemeriksaan oleh tim Badan Pengawas Mahkamah Agung RI berlangsung sejak 22 April 2024 sampai dengan 26 April 2024. Ruang lingkup Pemeriksaan Reguler meliputi Manajemen Peradilan dan Kinerja Pelayanan Publik, Administrasi Perkara, Administrasi Persidangan, dan Administrasi Umum.
“Bravo PA Kuala Kurun!” (US - TI)