header pta Baru

Kesekretariatan PA Pulang Pisau Adakan Rapat Pembinaan Honorer

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Posted in Pulang Pisau

Written by Cahyo Widodo, S.Kom on . Hits: 870Posted in Pulang Pisau

 

D:JurnalismePA Pulang PisauFoto Beritarapat honorer.jpg

 

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Kamis (19/09/2019) pukul 11.30 WIB di ruang Kesekretariatan, Yondri Harta, S.E., Sekretaris PA Pulang Pisau menugaskan Kepada Umi Watini, A.Md., Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan untuk melakukan rapat pembinaan terhadap Honorrer mengingat kedepannya akan banyak kegiatan yang berlangsung di kantor PA Pulang Pisau.

Rapat yang dibahas pertama mengenai persiapan PTA CUP di Palangka Raya pada hari jumat dan sabtu tanggal 27-28 September dimana yang akan hadir pada kegiatan itu adalah hampir semua Pimpinan. Umi berharap kepada para hononer untuk tetap siaga di kantor dan menjalankan tugasnya sebagaimana biasa.

Kedua lanjut Umi, berkaitan dengan Persiapan APM, diharapkan kepada para honorer dapat membantu semua yang dibutuhkan untuk APM mengingat masih kurangnya tenaga pegawai di kantor PA Pulang Pisau.

Ketiga, tambahnya, tentang kebersihan kantor, agar setiap selesai membersihkan kantor chek list kebersihan segera diisi sesuai dengan pekerjaan yang telah dilaksanakan sebab sering terjadi setelah pekerjaan sudah beres ternyata cheklist lupa diiisi.

Keempat, pungkas Ummi, tentang keamanan kantor, bagi yang bertugas jaga malam harus melaksanakan tugasnya sesuai jadwal yang sudah ada, demikian pula petugas di PTSP untuk siaga selalu sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.

Sebagai penutup Yondri Harta, S.E., Sekretaris PA Pulang Pisau berpesan kepada para honorer agar lebih giat lagi menjalankan tugasnya karena akan ada penilaian pada akhir tahun nanti, jagalah kekompakan selalu, dan perhatikan lagi attitude baik kepada pimpinan maupun lainnya.

(Akbar)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media