PRAKTIK SIDANG SEMU MAHASISWA PKH I FAKSYAR IAIN P. RAYA DI PA SAMPIT

Written by Mursidi, S.H. on . Posted in Sampit

Written by Mursidi, S.H. on . Hits: 634Posted in Sampit

PRAKTIK SIDANG SEMU MAHASISWA PKH I FAKSYAR IAIN P. RAYA DI PA SAMPIT


Sampit | www.pa-sampit.go.id

Jum’at 14 Februari 2020 pukul 09.00 WIB Mentor mahasiswa Praktik Kemahiran Hukum I (PKH) Fakultas Syari’ah IAIN Palangka Raya yang juga sebagai Hakim Pengadilan Agama Sampit Bapak Ahmad Muhtar, S.H.I. menyampaikan Materi tentang  Persidangan sekaligus praktek Sidang Semu.

Materi tersebut berisikan tentang bagaimana Praktek Proses dalam Sidang atau proses beracara didalam Persidangan, yang dilaksanakan langsung di Ruang Sidang PA Sampit dan dijelaskan juga oleh Bapak Wakil Ketua dan Hakim lainnya Bapak Suwarlan, S.H.

Disana mereka praktik langsung secara bergantian satu-persatu maju  menjadi Hakim Ketua, semua mahasiswa diminta untuk bergantian menjadi Hakim di dalam praktek tersebut agar belajar bagaimana tata cara dan tahu bagai mana proses beracara secara langsung jika di jelaskan sekaligus praktek agar semuanya paham. 

Kegiatan tersebut merupakan Permintaan dari Fakultas Syariah IAIN Palangka Raya agar para Mahasiswa yang melakukan PKH 1 tersebut paham dan mengerti proses dan urutan jalannya suatu  Persidangan jika langsung ada Praktek tersebut.  

Yoga selaku Mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Palangka Raya sangat berterima kasih ke pada kantor PA Sampit, khususnya kepada Bapak Wakil dan bapak Hakim yang lain, telah mengajar kan kami proses beracara Persidangan dari segi materi dan prakteknya langsung. Dengan ini membuat kami makin paham bagaimana cara menjadi Hakim, Panitera dan lain-lain ungkapnya. (Tim Redaksi PA Sampit)