header pta Baru

Apel Senin 13 Maret 2023

Written by TimRedaksi-PAPPS on . Posted in Pulang Pisau

Written by TimRedaksi-PAPPS on . Hits: 213Posted in Pulang Pisau

Apel Senin 13 Maret 2023

apelsenin13032023

Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id

Senin (13/03/2023), Pukul 08.00 WIB bertempat di halaman Kantor Pengadilan Agama Pulang Pisau, telah dilaksanakan kegiatan rutin pada hari Senin. Apel Senin pagi dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, para Staf, dan PPNPN Pengadilan Agama Pulang Pisau. Pembina Apel Senin pagi kali ini yakni Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Bapak Wiryawan Arif, S.H.I., M.H., Komandan apel yaitu Muhammad Rafli, kemudian Mirayanti, S.H sebagai MC dan Vicky Noval Perdana Satria, S.H. sebagai pembaca doa.


Dalam mengawali amanatnya pembina apel mengucapkan rasa syukur karena di pagi hari ini dapat bertemu kembali dalam keadaan sehat wal afiat sehingga dapat melaksanakan Apel Senin pagi tanpa halangan apapun. Kemudian Pembina apel juga menyampaikan amanat di antaranya segera melakukan tindak lanjut hasil temuan pengawasan reguler dan melakukan tindak lanjut temuan dari pengisian eviden di PMPZI sampai batas akhir 13 Maret 2023. Terakhir dalam amanatnya pembina apel menyampaikan tetap menjaga kekompakan semua pegawai di Pengadilan Agama Pulang Pisau.

apelsenin13032023 1

Selanjutnya  pembacaan do’a yang dipimpin oleh Vicky Noval Perdana Satria, S.H. dengan harapan semoga do’a yang dipanjatkan dikabulkan oleh Allah SWT, Aamiin. Sebelum apel berakhir, Pembina mengajak seluruh aparatur Pengadilan Agama Pulang Pisau untuk membaca dan melaksanakan 8 nilai-nilai utama Mahkamah Agung yang dipimpin oleh Muhammad Rafli. Hal ini bertujuan agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Pulang Pisau senantiasa berpegang teguh pada nilai-nilai tersebut dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan 10 budaya malu yang dibacakan oleh Ketua PA Pulang Pisau Bapak  Wiryawan Arif, S.H.I., M.H.. dan diikuti oleh seluruh peserta apel.

“C.A.T ( Cepat, Aktual, dan Terpercaya), SN/Timred”

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media