header pta Baru

58. Sekretaris PA Muara Teweh ikuti Kegiatan Press Release APBN Lingkup KPPN Buntok Bulan Desember secara virtual

Written by Memen A. Husni, SE on . Posted in Muara Teweh

Written by Memen A. Husni, SE on . Hits: 283Posted in Muara Teweh

Sekretaris PA Muara Teweh ikuti Kegiatan Press Release APBN Lingkup KPPN Buntok Bulan Desember secara virtual

Muara Teweh|pa-muarateweh.go.id

Selasa, 31 Januari 2023 Sekretaris PA Muara Teweh ikuti Kegiatan Press Release APBN Lingkup KPPN Buntok Bulan Desember secara virtual berdasarlan surat KPPN Buntok Nomor UND-3/KPN.1802/2023. Kegiatan Press Release APBN di Lingkup KPPN Buntok Tahun 2022. Press release ini sampaikan oleh 2 (dua) Narasumber yaitu KPPN Buntok oleh Kepala KPPN Buntok bapak Bambang dan Kedua oleh KPP Pratama Muara Teweh yang diwakili Bapak Fahri dari KP2KP Tamiang Layang.

Kepala KPPN menyampaikan pada sesi pertamaterkait press release APBN Tahun 2022, bahwa kondisi makro lingkup Kalimantan tengah sampai dengan Desember 2022 mengalami pertumbuhan sebesar 6,74% yang berasal dari sektor pertambangan, dimana Kalimantan Tengah tertinggi dalam ekspor Batubara dan Bauksit. Sedangkan untuk inflasinya sebesar 6,32% lebih tinggi secara nasional dimana inflasi nasional 5,51% dan inflasi nasional pada Desember 2022 tertinggi di banding dengan tahun sebelumnya yang terjadi dalam kurun waktu 8 (delapan) tahun.

Penyebab inflasi tahun 2022, dikarenakan aktivitas masyarakat akibat kelangkaan minyak goreng dan kenaikan bbm (Bahan Bakar Minyak). Sedangkan untuk kinerja APBN, pendapatan tahun 2022 nilainya 1,273 T dan itu mengalami kenaikan 55% serta belanja senilai 5,260 T yang juga mengalami kenaikan 20%.

Kemudian press release berikutnya disampaikan Bapak Fahri selaku KP2KP Tamiang Layang bahwa penerimaan secara Nasional dimana target 1,4 T dapat direalisasikan 1,7 T dengan peningkatan/tumbuh 34,27%, sedangkan penerimaan untuk Kalimantan Tengah target 5,8 T dapat terealisasi 7,5 T yang mengalami peningkatan 29,25%. Untuk penerimaan pada wiayah KPP Pratama Muara Teweh dari target 835 M dapat terealisasi 1,26 T dimana tumbuh 55,71%.

Sedangkan kontribusi penerimaan pajak perwilayah dalam lingkup KPPN Buntok adalah, Barito Utara sebesar 710,9 M, Barito Timur sebesar 175,72 M, Murung Raya sebesar 262,59 M dan Barito Selatan sebesar 112,37 M. Diakhir penyampaian bapak Fahri terkait Isu Strategis perpajakan yaitu unutk Pelaksanaan Sinkronisasi NIK dengan NPWP agar dapat dilaksanakan para wajib pajak. (aes)

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media