header pta Baru

Hakim PA Kuala Pembuang Masuk Gerbong TPM Promosi Jadi Hakim PA Sumbawa Besar Kelas IB

Written by PA Kuala Pembuang on . Posted in Kuala Pembuang

Written by PA Kuala Pembuang on . Hits: 252Posted in Kuala Pembuang

Hakim PA Kuala Pembuang Masuk Gerbong TPM
Promosi Jadi Hakim PA Sumbawa Besar Kelas IB

pak Dedi

Foto: Dedi Jamaludin, Lc., Hakim PA Kuala Pembuang

Kuala Pembuang│pa-kualapembuang.go.id
SERUYAN – Selasa, 29 November 2022.  Keluarga Besar PA Kuala Pembuang kembali diliputi suasana kegembiraan dan rasa bangga serta rasa haru atas Pengumuman Hasil Rapat Tim Promosi Mutasi (TPM) pada Lingkungan Peradilan Agama berdasarkan Surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 4831/DJA/KP.04.6/11/2022 tanggal 28 November 2022 perihal: Hasil Rapat TPM Hakim Lingkungan Peradilan Agama. Dalam lampiran surat tersebut, Dedi Jamaludin, Lc. selaku Hakim PA Kuala Pembuang memperoleh promosi dan mutasi menjadi Hakim PA Sumbawa Besar Kelas IB.

Dedi Jamaludin adalah hakim angkatan 8 (oktasa), setelah mengabdi sebagai hakim tingkat pertama selama 2 (dua) tahun 7 (tujuh) bulan di PA Kuala Pembuang Kelas II, beliau kemudian memperoleh promosi sebagai hakim di Pengadilan Agama Sumabawa Besar Kelas IB.

Dedi Jamaludin mengawali pengabdian menjadi ASN Mahkamah Agung RI sejak tanggal 01 Desember 2017 sebagai CPNS pada formasi Calon Hakim PA Kuala Pembuang, kemudian pada 01 Maret 2019 diangkat menjadi PNS pada formasi yang sama dengan pangkat dan golongan penata Muda III/a. Setelah mengikuti Pendidikan Calon Hakim (PPC) Terpadu tahun 2018-2020, kemudian beliau diangkat menjadi Hakim Pratama pada PA Kuala Pembuang dan mengabdi sejak dilantik pada tanggal 20 April 2020.

Beberapa posisi strategis yang diemban selama mengabdi di PA Kuala Pembuang diantaranya dipercaya sebagai Hawasbid Bidang Kepaniteraan, Humas pengadilan, Ketua Tim SIPP, Sekretaris IKAHI PA Kuala Pembuang, sampai dengan menjadi Ketua PTWP PA Kuala Pembuang. Adapun torehan prestasi telah diukir diantaranya menjadi anggota Majelis Hakim dalam eksaminasi elektronik Badilag peringkat I pada tahun 2020 dan tahun 2021.

Selain itu, pada awal tahun 2022 melalui Surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor: 350/DJA.2/PP.00.1/1/2022 tanggal 26 Januari 2022, perihal: Pemanggilan Peserta Seleksi Tim Pengembangan Program Internasional Direkotrat Jenderal Badan Peradilan Agama, beliau berhasil masuk dalam daftar nama peserta seleksi. Beliau merupakan lulusan Universitas Al-Azhar Cairo, Mesir, yang menguasai Bahasa Arab secara mahir, sehingga dengan mudah dapat lolos seleksi menjadi Tim Pengembangan Program Internasional Badilag MA-RI.

Selamat dan sukses atas promosi dan mutasi yang diperoleh oleh Bapak Dedi Jamaludin, Lc., teriring do’a dari kami seluruh keluarga besar PA Kuala Pembuang semoga karir Bapak semakin gemilang, terus berkarya, mengabdi sepenuh hati dan amanah pada satker baru PA Sumbawa Besar Kelas IB. (Redaksi/EAN)

 
 

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media