header pta Baru

02. Serah Terima SK Pengangkatan Kembali PPNPN, Ketua Sampaikan Rasa Syukur

Written by PA Kuala Kapuas on . Posted in Kuala Kapuas

Written by PA Kuala Kapuas on . Hits: 277Posted in Kuala Kapuas

Kapuas (2/1) Bertempat di Ruang Sidang 1 Pengadilan Agama Kuala Kapuas, dilaksanakan Serah Terima SK dan penandatanganan Perjanjian Kinerja PPNPN Tahun Anggaran 2023. Adapun jumlah PPNPN yang kembali diangkat berjumlah 10 orang, dengan kata masih dengan jumlah yang sama.

Di buka oleh Sekretaris PA Kuala Kapuas, Isnaniyah, S.Ag. kemudian dilanjutkan dengan sambutan yang disampaikan oleh YM. Ketua PA Kuala Kapuas, Dr. Muhammad Kastalani, S.H.I., M.H.I. Pada kesempatan kali ini, dibumbui dengan sedikit canda jenaka, Ketua menyampaikan syukur serta atas diangkatnya kembali para PPNPN.

"Alhamdulillah, semuanya kembali diangkat. Mari kita syukuri pekerjaan yang kita kenyam sekarang. Semoga menjadi rezeki yang berkah bagi kita semua" tuturnya

Ketua juga singgung soal hasil evaluasi kinerja PPNPN Tahun 2022 yang telah dilakukan beberapa waktu lalu.

"Saya sudah dapat rincian mengenai monitoring dan evaluasinya. Jadi, saya harap, kita tetap pada komitmen kita, ya. Salah satunya ialah pembangunan Zona Integritas untuk PA Kuala Kapuas" harapnya

Lebih lanjut, Ketua Sampaikan pula apresiasi serta terima kasih kepada PPNPN atas kerja kinerja serta dedikasi yang telah dicurahkan selama ini. Kegiatan lalu dilanjutkan dengan penyerahan SK dan penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun Anggaran 2023 antara Sekretaris PA Kuala Kapuas, Isnaniyah, S. Ag. selaku Kuasa Pengguna Anggaran dengan para PPNPN.

Hingga menjelang akhir kegiatan, Wakil Ketua PA Kuala Kapuas, YM. Syaiful Annas, S.H.I., M.Sy. turut menyampaikan instruksi Ketua Mahkamah Agung RI sebelum kegiatan ditutup.

"Saya mohonkan, diksi yang saya pakai disini mohonkan. Bukan mintakan, ya. Saya mohonkan, jaga integritas rekan-rekan sekalian, jaga integritas instansi kita. Mari maju bersama untuk PA Kuala Kapuas" ungkapnya.

Menutup kegiatan, Panitera PA Kuala Kapuas, H. Said Harli, S.Ag. memimpin doa untuk mengakhiri kegiatan.

Hubungi Kami

Kantor Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya

Jl. Cilik Riwut Km. 4.5 (73112) Palangka Raya 73112 Telp (0536) 3222837 Fax (0536) 3231746

Tautan ke Situs Sosial Media