246. Jaga Keindahan Pemandangan Karena Itu Adalah Kesan Pertama Bagi Siapa Pun, Isi Amanat Pembina Apel Senin Pagi

Written by PA Kuala Kapuas on . Posted in Kuala Kapuas

Written by PA Kuala Kapuas on . Hits: 307Posted in Kuala Kapuas

 

Kuala Kapuas | www.pa-kualakapuas.go.id

Pada Senin tanggal 17 Oktober 2022 pukul 08.00 WIB, bertempat di teras depan kantor Pengadilan Agama Kuala Kapuas dilaksanakan Apel Senin pagi.  Pembina Apel sesuai jadwal yang telah dibuat adalah Ketua Pengadilan Agama Kuala Kapuas Dr. Muhammad Kastalani, S.H.I.,M.H.I., dan sebagai pemimpin apel adalah PPNPN Abdul Latif, S.Pd.I.

Apel diikuti oleh unsur pimpinan, para hakim, Pejabat Fungsional dan Struktural, Staf,  PPNPN serta Petugas Posbakum.

Didalam amanatnya beliau menyampaikan “yang pertama yang ingin saya sampaikan ialah kabar duka dari salah dua pegawai kita yaitu adik dari Bapak Sugiannor, S.H., dan juga keluarga dari Ibu Sekretaris Isnaniyah, S.Ag., kami segenap dari keluarga besar Pengadilan Agama Kuala Kapuas mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya dan juga tidak lupa saya ingin mengajak seluruh pegawai yang hadir pada apel hari ini untuk bersama-sama kirimkan doa kepada beliau semoga dapat sedikit bermanfaat bagi mereka yang mendahului kita”.

Selanjutnya beliau juga menyampaikan “ada satu dua hal pesan yang saya ingin berbagi kepada bapak ibu sekalian bahwasanya kita bekerja di satker kita ini adalah ibadah, jangan sampai kita menjadi tidak bersyukur dan lupa dengan ibadah wajib kita, jadi mudah-mudahan kita bisa senang untuk kebersamaan dalam beribadah, kemudian yang kedua saya ingin menginfokan bahwa besok ada saudara-saudara kita yang akan datang ke Kuala Kapuas dalam rangka mengikuti kegiatan Bedah berkas dan Sosialisasi PNBP wilayah timur PTA Palangka Raya, saya minta kepada rekan-rekan semua untuk menjaga kebersihan dan kerapian kantor”. Pungkasnya

Terakhir beliau berpesan kepada seluruh petugas pelayanan khususnya PTSP dan Posbakum untuk selalu perlakukan para pihak yang datang ke Pengadilan Agama Kuala Kapuas dengan sebaik-baiknya, tutupnya.  (nv)